Dibalik Kemenangan Indonesia Menuju Piala Dunia, ada BRI yang Memberi Dukungan dengan Setia

"Sepak Bola bukan Matematika" Terkadang sepak bola sering disebut sebagai olahraga penuh kejutan. Hasil pertandingan tak selalu mengikuti logika sederhana yang ada dalam matematika. Hal itu benar adanya, seperti saat Indonesia menang dengan skor 2-0 melawan Arab Saudi. Dalam pikiran kita mungkin saja Indonesia kalah, mengingat Arab Saudi adalah tim kuat yang sebelumnya menundukkan China sebagai tim yang justru mengalahkan Indonesia. Namun, sepak bola bukan matematika. Hasil pertandingan sulit ditebak, ada banyak hal yang mempengaruhi dalam pertandingan sepak bola yang bisa saja terjadi. Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Pertandingan Sepak Bola Ada banyak faktor yang memengaruhi jalannya pertandingan sepak bola, baik dari sisi teknis maupun non-teknis. Secara garis besar, faktor-faktor tersebut meliputi: 1. Taktik : Taktik merujuk pada cara tim mengatur permainan, baik dalam menyerang maupun bertahan. Pemilihan formasi, strategi serang...